MATAJOGJA- Mexican Coffee Bun adalah roti yang diisi dengan mentega dan memiliki topping kue kopi yang sangat renyah. Hal ini dipopulerkan oleh toko roti Malaysia ini disebut Rotiboy dan sekarang roti ini umumnya dikenal sebagai "Rotiboy" di Malaysia dan di seluruh Asia.
Adonan roti ini terbuat dari tepung terigu, ragi, telur, susu, mentega dan sedikit garam. Semua bahan ini dicampur dan diaduk hingga kalis. Biasanya dibentuk bulat dan dibiarkan beberapa saat hingga mengembang. Uniknya sebelum dipanggang permukaan roti ditambahkan dengan sweet pastry, terbuat dari gula, mentega dan kopi. Sweet pastry ini akan lumer saat dipanggang dan mengeras renyah saat matang.
Berikut cara membuatnya:
Baca juga: Resep Dessert Enak Kekinian: Cara Membuat Dessert Box Coklat Oreo
Bahan roti:
- 260 gr tepung protein tinggi
- 3 gr ragi instan
- 180 gr campuran 1 telur dan susu cair
- 30 gr butter
- 30 gr gula pasir
- 2 gr garam
- 6-8 gr salted butter potong dadu untuk masing-masing adonan
Cara membuat:
1. Campur semua bahan kecuali butter dan garam, uleni sampai kalis.
2. Masukkan butter dan garam, uleni sampai kalis elastis.
3. Bulatkan adonan kemudian diamkan sekitar 1 jam atau sampai mengembang 2x lipat.
4. Kempiskan adonan, kemudian bagi adonan (bisa jadi 8 adonan) ditimbang saja biar sama besar, bulatkan lagi kemudian istirahatkan selama 10 menit.
5. Kemudian isi adonan dengan salted butter dan diamkan adonan selama 45 menit sampai 1 jam, selama proofing boleh oleskan susu cair atau kuning telur.
6. Setelah adonan siap, taruh topping dibuat melingkar di masing-masing adonan.
7. Panaskan oven terlebih dahulu 180 sampai 200 derajat tergantung masing-masing oven.
8. Panggang selama 25 menit.
Baca juga: Resep Masakan Khas Yogyakarta: Cara Membuat Sate Klatak Spesial
Bahan topping:
- 100 gr butter
- 70 gr gula halus
- 1 telur ukuran sedang
- 1 bungkus coffee mix, larutkan dengan 1-2 sdm air panas (tambah sedikit pasta mocca opsional)
- 100 gr tepung protein sedang
Cara membuat:
1. Mixer butter dan gula sampai mengembang dan lembut.
2. Bertahap masukkan telur, pasta coffe, dan terakhir terigu, pastikan semua sudah tercampur rata, kemudian masukkan ke dalam piping bag dan simpan dalam kulkas.
3. Keluarkan sekitar 30 menit sebelum akan digunakan.